Cara hemat dengan dompet

Cara hemat ternyata bisa dimulai dari dompet kita. Cara ini merupakan hasil pengalaman saya dan beberapa teman. Berikut ini tips hemat dengan dompet kita ;
  1. Sesuaikan ukuran dan bentuk dompet. Percaya atau tidak ukuran dan bentuk dompet bisa berpengaruh terhadap pengeluran kita. Logikanya, dompet gede bisa diisi dengan banyak benda ( uang / kartu ATM / kartu kredit ). Godaan untuk berbelanja pasti akan lebih besar. Sebaiknya sesuaikan ukuran dompet kita dengan keperluan pokok. Dompet dengan 2 kompartemen adalah ukuran yang ideal. 1 kompartemen digunakan untuk benda penting. Benda penting yang harus dibawa : SIM, KTP, 1 kartu kredit, kartu kesehatan dan
    catatan telepon penting. 1 kompartemen lagi, untuk menyimpan uang kertas. Bagi cewek, biasanya menyediakan tempat untuk menyimpan uang koin. Bagi cowok ? Tak masalah, toh kadang uang koin ada gunanya.
  2. Seleksi penghuni dompet. Saatnya untuk menyeleksi dan mengeliminasi penghuni dompet anda. Seleksi berdasarkan kebutuhan pokok. Mengisi dompet dengan benda yang dibutuhkan adalah solusi bijak. Benda penting di point 1 adalah penghuni tetap ( wajib ). Sisanya, aturlah dengan bijak. Jika tidak penting (perlu), simpanlah di luar dompet.
  3. Gunakan 1 kartu kredit. Memiliki kartu kredit memberikan kemudahan untuk bertransaksi belanja. Tinggal gesek, sedikit demi sedikit, akhirnya bisa mempengaruhi rencana keuangan dan menambah pengeluaran ( untuk bayar tagihan ). Semakin banyak kartu kredit yang dimiliki, semakin besar godaan untuk berbelanja. Daripada memperbesar pengeluaran, sebaiknya gunakan 1 kartu kredit yang paling menguntungkan. Promo diskon, free uang tahunan plus bunga yang rendah adalah pilihan terbaik untuk digunakan. Kartu kredit yang tidak digunakan sebaiknya disimpan atau jika tidak dibutuhkan, bisa ajukan penutupan kartu kredit ke bank bersangkutan.
  4. Bawa uang tunai secukupnya. Selain meningkatkan resiko kehilangan, membawa uang tunai dalam jumlah besar akan meningkatkan resiko berbelanja. Atur jumlah uang tunai yang dibawa dalam dompet, dengan cara berikut :
  • Buat daftar pengeluaran tiap bulan. Utamakan pengeluaran pokok, misal ; uang makan, transportasi, pulsa dan uang kos ( jika ngekos ).
  • Sisihkan 10 % dari pendapatan bulanan untuk ditabung. Selain mengurangi pengeluran, menabung bisa bermanfaat di kemudian hari.
  • Rencanakan untuk mengambil uang tidak secara rutin. Usahakan untuk mengambil uang tunai 2 - 3 x dalam seminggu.
4 tips tersebut yang menurut saya dapat membantu mengurangi pengeluaran bulanan. Namun, tentunya harus dilandasi dengan komitmen. Tanpa komitmen kuat, niscaya 4 tips tersebut tidak akan berhasil. Silahkan mencoba, semoga bermanfaat.