Selamat jalan Jacko

Beberapa hari terakhir, dunia kehilangan seorang legenda musik. Yap, dialah Michael Jackson atau Jacko. Popularitas Jacko memang tak terbantahkan lagi. Beberapa lagu hits telah dibuat oleh sang maestro. Sehingga julukan "king of pop" pun melekat pada Jacko. Aksi panggungnya pun kerap mengundang decak kagum penonton. Kematian Jacko yang mendadak meninggalkan rasa penasaran bagi banyak orang. Menurut Randy Jackson, kakak dari Michael Jackson, bahwa mega bintang itu tidak sadarkan diri setelah menderita cardiac arrest atau mendadak terhentinya kerja jantung di kediamannya di Los Angeles barat.

Meski sempat dilarikan ke UCLA Medical Center oleh petugas dari Dinas Pemadam Kebakaran Los Angeles, nyatanya nyawa Jacko tak tertolong lagi (Kamis, 25 Juni 2009). Dunia pun menangisi kepergian sang mega bintang ini. Kontroversi akan kematian Jacko pun sempat muncul, bahkan dari hasil otopsi jenazah Jacko yang diberitakan beberapa stasiun televisi lokal, di tubuh Jacko didapati banyak bekas suntikan dan bekas operasi plastik. Polisi Los Angeles sendiri menyatakan penyebab pasti kematian Jacko tidak akan diperoleh dalam waktu dekat.

Proses pemakaman Jacko pun menimbulkan polemik. Pada awalnya Jacko akan dimakamkan di Neverland Ranch, rumah besar kediaman Jacko. Namun ternyata ada peraturan di negara bagian California maupun di tingkat lokal yang melarang adanya makam di pemukiman. Meski Gubernur California, Arnold Schwarzenegger, telah bersedia untuk membantu pengurusan birokrasi, namun tidak ditemukan cara untuk memperbolehkan membuat pemakaman Jacko di pemukiman.

Setelah melalui diskusi panjang, pihak keluarga memutuskan untuk memakamkan Jacko di Forest Lawn Memorial Park, Hollywood Hills, Los Angeles. Keluarga memilih tempat ini karena nenek Jacko, Martha Bridges dimakamkan di tempat ini. Rencananya Jacko akan dimakamkan disamping makam sang nenek. Untuk rumah duka akan mengunakan Staples Center, Los Angeles. Staples Center adalah arena pertunjukan olahraga yang sanggup menampung 20 ribu penggemar Jacko. Hingga kini belum ada kepastian kapan Jacko akan dimakamkan. Yang jelas upacara pelepasan akan dilakukan pada 7 Juli 2009 di Staples Center. Upacara pemakaman Jacko sendiri akan dilaksanakan berdasarkan agama terakhir yang dianut Jacko, yakni secara Islam. Ya, Selamat jalan Jacko... Dunia tak akan melupakanmu..