Hari Jumat (13/11) kemarin, fim
2012 diputar secara perdana di bioskop seluruh Indonesia. Sudah nonton ? Puas ? Kalau soal ini tergantung ke masing-masing, yang jelas soal efek gambar film 2012 layak mendapat nilai 9. Oke, cukup. Dalam film 2012 yang mengisahkan kiamat bumi (mungkin lebih tepat bencana paling hebat di bumi) ini menampilkan gedung atau bangunan terkenal di dunia yang hancur lebur. Nah, berikut adalah gedung atau bangunan yang ditampilkan hancur dalam film 2012 :
- White House. Istana Presiden Amerika Serikat ini digambarkan hancur lebur terkena tsunami besar yang membawa kapal induk John F Kennedy CV-63. Sang sutradara Roland Emmerich bukan kali ini saja menghancurkan White House dalam film garapannya. Dalam film sebelumnya "Independent Day", Roland juga mengambarkan White House yang hancur akibat serangan para alien.
- Patung Yesus di Rio de Janeiro (Brasil). Patung memiliki tinggi 38 meter dan terletak di puncak dari Gunung Corcovado yang tingginya 710 m di Taman Nasional Hutan Tijuca, yang menghadap ke kota. Patung ini menjadi simbol umat Kristen, dan menjadi simbol kebanggaan kota.
Patung Kristus Penebus (bahasa Portugis: Cristo Redentor) adalah patung Yesus Kristus dengan gaya arsitektur Art Deco.
- St Peter's Basilica di Vatikan. Basilika ini merupakan basilika terbesar di dunia dengan panjang 193 meter dan tinggi 132 meter. Pembangunan basilika ini memakan waktu 120 tahun.
Tradisi mengatakan bahwa tempat bangunan ini merupakan tempat Santo Petrus, salah satu rasul Yesus dan dianggap sebagai Paus pertama, disalibkan dan dikuburkan. Gereja ini merupakan tempat penguburan St Petrus di bawah altar utama. Paus lainnya juga dikubur di basilika ini. Tempat ini juga dimunculkan dalam film "Angel & Demon".
- Kuil di Tibet. Tidak digambarkan secara pasti kuil apa yang dimaksud, namun yang jelas kuil ini terletak di puncak pegunungan himalaya. Digambarkan seorang biksu memukul lonceng peringatan karena ada tsunami besar yang melanda pegunungan himalaya.
Monumen Washington (bahasa Inggris: Washington Monument) adalah monumen yang berbentuk obelisk yang berada di tengah kawasan National Mall di ibukota Amerika Serikat, Washington, D.C.. Monumen ini didirikan untuk mengenang Presiden Amerika Serikat yang pertama, sekaligus pemimpin Tentara Kontinental yang merebut kemerdekaan Amerika Serikat dari Inggris.
Itulah beberapa bangunan simbol dunia yang "dihancurkan" oleh Roland Emmerich dalam film 2012. Salah satu simbol keagamaan yang tidak dimasukan oleh Roland adalah Ka'bah. Pada awalnya Roland memang berniat untuk menampilkan visual kehancuran simbol-simbol penting di dunia termasuk Ka'bah. Namun, kemudian dibatalkan karena Roland tak mau filmnya dianggap melecehkan umat Islam.
Selain bangunan tersebut dalam film 2012, bumi digambarkan terkena bencana super dashyat. Seluruh daratan terkena tsunami setinggi himalaya sehingga menghancurkan semua. Bahkan dalam film ini, Hawai hancur lebur menjadi gunung api.
Untungnya, Indonesia masih selamat karena tidak masuk kategori "hancur" di film ini. Hehe..bercanda..dink..