felixs' blog

informasi, opini & tips

  • Home
Beranda » game » 8 game strategi paling favorit

8 game strategi paling favorit

Game strategi adalah salah satu jenis game yang paling digemari. Nah, berikut adalah 8 game strategi paling favorit yang paling sering dimainkan oleh gamer :

1. Company of Heroes (2006)
Game strategi besutan Relic ini menceritakan tentang kondisi pada perang dunia kedua. Game ini terbilang memiliki desain yang ciamik dengan beragam fitur menawan, sehingga menempatkannya pada posisi tertinggi game strategi paling digemari.

2. Warcraft III: Reign of Chaos (2002)
Mungkin bagi para pemain DOTA nama Warcraft III sudah tidak asing lagi. Sistem permainan yang sederhana, dengan alur cerita dan tokoh yang menarik, membuat para gamer tidak bisa berhenti memainkan game ini.

3. Starcraft (1998)
Mungkin ini adalah satu-satunya game strategi yang paling tua dan masih dimainkan. Bagaimana tidak? Sejak diluncurkan 12 tahun silam game ini masih saja menghiasi daftar game paling menarik.

4. Dungeon Keeper (1997)
Dungeon Keeper merupakan game strategi yang memiliki keunikan tersendiri. Dalam game ini pemain akan mendapatkan tata cara membangun sebuah bangunan yang unik, sistem permainan yang cukup adiktif serta berbagai unsur lelucon.

5. Age of Empires II: The Age of Kings (1999)
Bagi para penggila game strategi pastinya pernah memainkan Age of Empires. Hingga kini sekuelnya terus dikembangkan hingga memiliki sistem permaian yang kian membaik.

6. Rome: Total War (2004)
Rome: Total War merupakan game strategi dengan perpaduan unsur permainan yang unik. Game ini memiliki perpaduan yang pas antara unsur strategi dengan aksi peperangan dalam bentuk 3 dimensi.

7. Command & Conquer: Red Alert (1996)
Meski tergolong game jadul, namun Command & Conquer: Red Alert menawarkan sebuah pengalaman bermain yang tak terlupakan.

8. Warcraft III: The Frozen Throne (2003)
The Frozen Throne merupakan ekpansi tambahan untuk game Warcraft III. Dalam paket terbaru ini, pemain akan menjalani cerita sebagai pangeran Arthas yang terobsesi untuk memiliki kekuatan The Frozen Throne.
Tweet

Jangan sampai ketinggalan postingan-postingan terbaik dari felixs' blog. Berlangganan melalui email sekarang juga:

Atau sobat juga bisa follow felixs' blog dengan mengklik tombol di bawah ini:

follow felixs blog

Artikel keren lainnya:

  • Nostagia Bermain Harvest Moon: Back to Nature
  • 8 game strategi paling favorit
Ditulis oleh felixsdp pada tanggal
Posting Lebih Baru
Posting Lama
Beranda
Lihat versi seluler

Paling Populer

  • Kutipan Kata-kata Bijak Dari Dunia Rock & Roll
  • Kumpulan Quotes Dari Film-Film Walt Disney Yang Menginspirasi
  • Warteg Boyz; 'okelah kalo begitu'
  • Sejarah Tentang Batman - Asal Usul Batman
  • Inilah kerbau yang membuat SBY geram
  • Inilah Sisi Lain Afrika Yang Jarang Diberitakan
  • 10 Pemain Italia Paling Kontroversial
  • 10 Kekalahan Superhero Paling Telak

Paling Disukai

  • Kutipan Kata-kata Bijak Dari Dunia Rock & Roll
  • Kumpulan Quotes Dari Film-Film Walt Disney Yang Menginspirasi
  • Download QuickBacklinks : Free SEO Software
  • 10 Kekalahan Superhero Paling Telak
  • Inilah Sisi Lain Afrika Yang Jarang Diberitakan
  • Sejarah Tentang Batman - Asal Usul Batman
  • Lagu - Lagu Tema Sepakbola Terbaik
  • Inilah Cara Mengolah Biji Kurma Menjadi Kopi

Pesan Makanan Khas Palembang

Pesan Makanan Khas Palembang

Label

  • bisnis online
  • disclaimer
  • game
  • gossip
  • info
  • internet
  • jakarta
  • movie
  • musik
  • opini
  • sepak bola
  • teknologi
  • tips
  • tokoh

Site Info

PageRank Checking Icon Submit Your Site To The Web's Top 50 Search Engines for Free! TopOfBlogsPersonal Blogs - BlogCatalog Blog DirectoryBlog Directory & Search engine ping fast  my blog, website, or RSS feed for Free backlink seo ping bedava - Free Backlink  - www.v8link.com
Copyright © 2014 felixs' blog - Powered by Blogger
Template by Mas Sugeng - Versi Seluler