Serial Televisi Mancanegara Yang sempet Booming Di indonesia

Saat ini ada banyak serial televisi yang asalnya bukan dari Indonesia alias import. Dari korea sampai India. Tentunya tidak semua serial impor tersebut menjadi terkenal di Indonesia. Nah, berikut adalah beberapa serial televisi mancanegara yang sempat booming menjadi terkenal di Indonesia. Cekidot !

Meteor Garden
 
Siapa yang tidak tau serial asal taiwan yang satu ini ?? Serial yang pertama kali tayang diindonesia pada tahun 2001 pertama kali tayang di tv Indosiar. Saking ngetopnya, sampai ditayangkan ulang oleh beberapa stasiun TV lainnya seperti TransTV, Trans7, sampai RCTI. Meteor Garden menyeritakan tentang seorang cewek dari keluarga miskin bernama San Chai (Barbie Hsu) yang masuk ke kampus yang isinya anak-anak orang kaya. Kampus itu dikuasain oleh empat cowok kece (tapi ngeselin) yang dikenal dengan sebutan F4 . ( Meteor Garden - Taiwan )

Journey To The West atau Kera Sakti
 
Kalian di era 90an pasti tau serial journey to the west atau kera sakti ini yang pertama kali tayang Di INDOSIAR pada tahun 1994 dan ditayangkan kembali di TPI. Serial ini berceritakan empat 4 penjatan tangguh yang bernama Biksu Tong, SunGoKong, Pat Kai dan Wu Ching yang tugasnya mencari kitab suci, yang di tugaskan oleh dewi Kwam Im . (Journey To The West/kera sakti - china)

Rosalinda
 
Nah, ini Rosalinda serial telenovela kesukaan ibu - ibu di waktu itu. Serial ini pertama kali tayang tahun 2000 di SCTV. Serial ini menceritakan tetang tentang seorang cewek penjual bunga, Rosalinda yang tiba-tiba ketemu sama cowok ganteng dan kaya, Fernando Hose. Lalu apa yang terjadi? Jeng jeng… Mereka berdua saling jatuh cinta dan akhirnya nikah. Setelah itu, konflik pun dimulai dengan ibu tiri Fernando Hose, Valeria, yang sirik sama Rosalinda dan pengen misahin mereka berdua, sampe akhirnya Rosalinda jadi gila (Rosalinda - Meksiko)

Carita de Angel
 
Carita de Angel yang pameran utamanya gadis cilik yang imut gan yang benama Dulce Maria (Daniela Aedo). Pertama kali tayang pada tahun 2003 di RCTI. Bercerita tentang seorang gadis cilik bernama Dulce Maria (Daniela Aedo) yang tengah mencari Ibu baru dan istri baru untuk ayahnya Luciano Larios (Miguel de Leon) setelah ibunya meninggal. (Carita de Angel - Meksiko)

Full House:
 
Serial yang populer dikalangan remeja perempuan di negara kita dan ditayangkan di RCTI. Serial ini Bercerita tentang seseorang perempuan yang bernama Han Ji-Eun dan seorang pria Lee Young-Jae Yang. Keduanya menjalani pernikahan kontrak. (Full House - Korea)

Boys Before Flowers
 
Boys Before Flowers atau sering disebut BBF . Serial yang juga populer dikalangan remaja perempuan seperti Full house . pertama tayang pada tahun 2009 di indosiar dan serial ini sudah sering diputar ulang di stasiun-stasiun tv di indonesia, Film ini berceritakan tentang seorang gadis biasa yang bernama Jan Di memiliki toko laundry didekat sekolah shin hwa. Awal mula Jan di menolong seorang siswa yang akan bunuh diri akibat stres yang mendapat bullying dari F4 .. dan dari tindakannya Jan Di diberikan Beasiswa renang untuk dapat bersekolah di shin hwa , awalnya Jan Di menolak namun akhirnya diterima setelah keluarganya memaksa. (Boys Before Flower - Korea)

Elif
 
Ini dia serial turki yang ngetren dikalangan ibu-ibu yaitu Elif pertama kali tayang tahun 2014 di SCTV. Dan sekarang udah nyampe season 3 nya looh  (kalo gak salah). *Tinggal tunggu saja apakah elif ini bakalan seperti cinta fitri. Awal mula serial ini bercerita tentang seorang gadis kecil yang bernama elif, dia lahir dari pasangan yang saling mencintai akan tetapi mereka tidak bisa menikah dikarena orang tua dari laki laki tidak merestuinya, ( Elif - Turki )

Uttaran
 
Serial TV yang populer di kalangan ibu ibu juga yaitu Uttaran, Serial ini mempunyai 1549 episode. Pertama kali tayang pada tahun 2015 Di ANTV. Awal mula serial ini bercerita tentang dua sahabat dengan latar belakang ekonomi yang berbeda yaitu icha seorang putri dari pekerja rumah tangga atau pembantu dan tapasya seorang putri dari jogi thakur yang kaya raya (Uttaran - India)